Tanda WhatsApp Diblokir Orang Lain yang Harus Kamu Ketahui

KEVIN
0
Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Bagaimana, sih, tanda WhatsApp diblokir? Sejak ada fitur WA yang tidak memakai poto profil, agak sulit mendeteksi kita diblokir atau tidak. Oleh karena itu, untuk mengetahui apakah nomor kamu sudah diblokir, maka perlu mengetahui beberapa tanda berikut ini.

Tanda whatsapp diblokir orang lain


Simak ulasan lengkapnya.

1. Profil Picture yang Digunakan Tidak Terlihat


Ciri WA diblokir teman yang paling jelas adalah ini. Jika nomor kita telah diblokir, mana foto profilnya tidak lagi terlihat. Sehingga untuk mengetahui apakah kamu telah diblokir oleh seseorang atau tidak, lihat saja foto profil yang dia pasang.
Hanya saja, sekarang WhatsApp sudah bisa membuat sebuah akun tanpa foto. Sehingga cara ini menjadi kurang akurat lagi. Sehingga diperlukan cara lain untuk mengetahuinya.

2. Tidak Bisa Melihat Status WhatsAppnya


Tanda whatsapp diblokir, tidak bisa lihat status


Ciri ciri WA diblokir orang lain selanjutnya adalah kamu tidak bisa lagi mengakses status Whatsapp yang sedang dia buat. Cara ini kurang efektif untuk memastikan apakah kamu diblokir atau tidak, karena juga ada fitur pengecualian status atau mungkin dia memang tidak membuat status.

3. Tidak Terlihat Last Seen di Profil WhatsApp


Tanda Whatsapp diblokir selanjutnya adalah ketika kamu membuka profilnya, tidak ada Last Seen di sana.  Tapi cara ini juga kurang efektif, karena beberapa pengguna kadang mematikan fitur last seennya juga.

4. Chat Tidak Bisa Terkirim


tanda whatsapp diblokir orang lain, tidak bisa kirim chat


Tanda yang paling jelas ketika nomor kita diblokir adalah chat yang tidak bisa terkirim. Jika kamu mengirim chat dan centang satu terus, maka itu artinya kamu sudah diblokir.


5. Tidak Bisa Melakukan Panggilan Telepon


Cara mengetahui nomor WA kita diblokir adalah dengan membuat panggilan ke nomor yang dimaksud. Jika nomor kamu telah diblokir, maka kamu tidak akan bisa terhubung lagi dengan nomor tersebut. Bahkan akan ada notifikasi yang langsung muncul dari Whatsapp bahwa panggilan dibatalkan. Jika ini terjadi, maka nomor yang kamu miliki benar-benar telah diblokir.

6. Coba Tambahkan Nomor ke Grup


Cara mengetahui wa diblokir tanpa chat adalah dengan menambahkan nomor tersebut ke dalam grup. Cara ini cukup efektif untuk mengetahui apakah kamu benar-benar diblokir atau tidak. Buatlah grup palsu untuk menguji kemungkinan ini.

Jika nomor kamu benar-benar telah diblokir, maka ketika kamu menambahkan dia ke dalam grup, akan muncuk notifikasi dari WhatsApp yang mengatakan bahwa Tidak Dapat Menambahkan Kontak.

7. Tanya Teman


tanda whatsapp diblokir


Cara selanjutnya yang cukup efektif adalah dengan menanyakan ke teman yang sama-sama mengenal dia. Jika kamu tidak bisa melihat poto profilnya, coba tanyakan apakah teman kamu yang lain bisa melihat foto profilnya atau tidak. Jika bisa, maka sudah pasti nomor kamu telah diblokir olehnya.

8. Pastikan kamu Memeriksa Semua Tanda


Karena Whatsapp sekarang memiliki fitur yang mampu menyembunyikan foto profil, status update, dan last seen, jadi beberapa indikator di atas tidak menjamin bahwa nomor kamu telah diblokir. Nah, supaya kamu lebih yakin apakah sedang diblokir atau tidak, maka pastikan untuk memeriksa semua tanda di atas. Jika WA kamu tidak bisa mengakses:

  • Foto profil
  • Last seen
  • Status update
  • Pesan tidak terkirim
  • Tidak bisa menelepon
  • Tidak bisa menambahkan ke dalam grup

Maka bisa dipastikan bahwa kamu telah diblokir. Tidak ada yang bisa kamu lakukan untuk membuka pemblokiran. Itu sepenuhnya adalah hak dari orang yang telah memblokir Anda. Itulah beberapa tanda WhatsApp diblokir yang umum diketahui. Semoga bermanfaat.

Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)